ANALISIS PENYEBAB GAGAL ANTAR DENGAN METODE FMEA DAN FTA STUDI KASUS PT SAP EXPRESS CABANG BANDUNG (1.6.4.23.075/HIL/A)

RAMADHANI, HILMI and Sulistiyaningsih, Febriani and Fayaqun, Reza (2023) ANALISIS PENYEBAB GAGAL ANTAR DENGAN METODE FMEA DAN FTA STUDI KASUS PT SAP EXPRESS CABANG BANDUNG (1.6.4.23.075/HIL/A). Diploma thesis, ULBI.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK ANALISIS PENYEBAB GAGAL ANTAR DENGAN METODE FMEA DAN FTA STUDI KASUS PT SAP EXPRESS CABANG BANDUNG HILMI RAMADHANI NPM:6194013 PT SAP Express cabang Bandung bergerak dalam jasa pengiriman paket dan dokumen. Proses pengiriman paket dan dokumen oleh kurir banyak ditemukannya paket dan dokumen ditemukannya paket dan dokumen yang gagal antar. Paket dan dokumen gagal antar akan berpengaruh terhadap loyalitas client atau seller terhadap jasa pengiriman PT SAP Express cabang Bandung. Pada proses delivery, kurir telah berusaha untuk paket dan dokumen berhasil di antar ke pelanggan, tetapi ada beberapa faktor yang menyebabkan paket dan dokumen gagal antar. Penelitian ini menggunakan Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) dan Fault Tree Analysis (FTA). FMEA dapat digunakan untuk mengidentifikasi faktor yang dapat menyebabkan terjadinya gagal antar paket dan dokumen serta mengetahui tingkatan masalah yang menyebabkan gagal antar. FMEA mengidentifikasi penyebab kegagalan terbesar dan mengeliminasinya, sehingga memunculkan potential cause yang perlu diselesaikan. Potential cause diidentifikasi menggunakan metode FTA dengan membuat pohon kesalahan. FTA dengan membuat pohon kesalahan (Fault Tree) yang berfungsi untuk menjelaskan penyebab-penyebab masalah dalam bentuk diagram pohon menggunakan simbol standar logika. Berdasarkan hasil analisis dan pemabahasan menggunakan metode FMEA dan FTA diperoleh 2 penyebab terjadinya gagal antar yaitu penjadwalan dan penerima tidak ditemukan pada alamat yang tertera pada resi. Penjadwalan memiliki nilai RPN 329,875 penyebabnya tidak ada motivasi dalam berkerja dan jumlah paket dan dokumen banyak serta kurangnya sumber daya manusia dalam proses sortir paket dan dokumen. Penerima tidak ditemukan pada alamat yang tertera pada resi memiliki nilai 253,906 penyebabnya adalah tidak ada motivasi dalam bekerja dan kurir kurang keterampilan dalam pengiriman.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 22 Jan 2024 08:29
Last Modified: 22 Jan 2024 08:29
URI: http://eprint.ulbi.ac.id/id/eprint/2055

Actions (login required)

View Item View Item