RANCANGAN OPTIMASI KAPASITAS BANTUAN BENCANA PADA SISTEM DISTRIBUSI BADAN NASIONAL PENANGGULANGAN BENCANA (BNPB) MENGGUNAKAN VBA EXCEL DASHBOARD

Siswanto, Budi Nur and Gunawan, Muhammad Agung Mulya (2021) RANCANGAN OPTIMASI KAPASITAS BANTUAN BENCANA PADA SISTEM DISTRIBUSI BADAN NASIONAL PENANGGULANGAN BENCANA (BNPB) MENGGUNAKAN VBA EXCEL DASHBOARD. Jurnal Manajemen Logistik dan Transportasi, 7 (2). pp. 122-132. ISSN 2442-9341

[img] Text
Page_122-132_Budi_NS_2021_Jurnal_MLT_Vol_7_No_2.pdf

Download (751kB)

Abstract

ABSTRAK Indonesia merupakan negara yang secara geologis dan geografis berisiko tinggi terhadap bencana alam. Bencana menimbulkan kerugian, kerugian tersebut dapat berupa korban jiwa dan kerugian materil. Kerugian yang diderita penduduk akibat bencana alam membuat mereka tidak dapat memenuhi kebutuhan pokoknya. Kebutuhan pokok berupa tempat tinggal, air bersih, pakaian, dll. Hal tersebut dikarenakan rusaknya tempat tinggal, rumah sakit, dan fasilitas lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sebuah sistem aplikasi yang dapat memberikan estimasi perhitungan jumlah penduduk yang terpapar dan juga paket bantuan bencana. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif untuk memperoleh perhitungan jumlah jiwa yang terpapar berdasarkan pada indeks risiko bencana yang diterbitkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana. Hasilnya, menunjukkan jumlah jiwa yang terpapar berdasarkan simulasi dashboard aplikasi Disaster Logistic System untuk Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat pada bencana banjir adalah 40.772 jiwa dari penduduk sebanyak 67.954 jiwa, atau 60% dari jumlah penduduk. Jumlah bantuan bencana berdasarkan simulasi adalah 5.825 paket bantuan bencana dengan kategori paket Bantuan Bencana A. Penerapan Aplikasi Disaster Logistic System yang berbasis simulasi Microsoft Excel VBA berhasil menghitung jumlah jiwa yang terpapar, menentukan kategori paket bantuan bencana, memperhitungkan jumlah paket bantuan bencana, dan juga membuat perhitungan berapa banyak armada yang dibutuhkan. Aplikasi ini dapat membantu dan mempercepat Badan Nasional Penanggulangan Bencana untuk merencanakan distribusi bantuan bencana jika terjadi bencana di suatu kecamatan. Kata kunci: Bencana, Distribusi Bantuan Bencana, Disaster Logistic System ABSTRACK Indonesia is a country that is geologically and geographically at high risk of natural disasters. Disasters cause losses, these losses can be in the form of casualties and material losses. The losses suffered by the population due to natural disasters make them unable to meet their basic needs. Basic needs in the form of shelter, clean water, clothing, etc. This is due to the destruction of residences, hospitals, and other facilities. The purpose of this study is to design an application system that can provide estimates of the calculation of the number of exposed people and disaster relief packages. This research is descriptive using a qualitative approach to obtain a calculation of the number of people exposed based on the disaster risk index published by the National Disaster Management Agency. The results show that the number of people exposed based on the Disaster Logistic System application dashboard simulation for the Johan Pahlawan District, West Aceh Regency in the flood disaster was 40,772 people from a population of 67,954 people, or 60% of the total population. The number of disaster assistance based on the simulation is 5,825 disaster relief packages with the category of Disaster Aid package A. The implementation of the Disaster Logistic System application based on the Microsoft Excel VBA simulation has succeeded in calculating the number of people exposed, determining the category of disaster relief packages, calculating the number of disaster relief packages, and making calculation of how many fleets are needed. This application can help and accelerate the National Disaster Management Agency to plan the distribution of disaster assistance in the event of a disaster in a sub-district. Keywords: Disaster, Disaster Aid Distribution, Disaster Logistic System

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 17 Feb 2022 03:16
Last Modified: 17 Feb 2022 03:16
URI: http://eprint.ulbi.ac.id/id/eprint/51

Actions (login required)

View Item View Item