ANALISIS STRATEGI PERLUASAN PASAR DAN NILAI TAMBAH PENJUALAN IKAN PARI ASAP KSU ASAP INDAH WONO SARI KABUPATEN DEMAK (TA.16.18.22.41)

Ariffien, Afferdhy and Nur Siswanto, Budi and Rahmawati, Indah (2022) ANALISIS STRATEGI PERLUASAN PASAR DAN NILAI TAMBAH PENJUALAN IKAN PARI ASAP KSU ASAP INDAH WONO SARI KABUPATEN DEMAK (TA.16.18.22.41). Masters thesis, STIMLOG INDONESIA.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (184kB)

Abstract

ABSTRAK KSU Asap Indah merupakan sentra pengasapan ikan asap terbesar di Kabupaten Demak. Salah satu hasil produksi ikan asapnya adalah ikan pari asap. Produksi ikan pari asap setiap harinya mencapai 1,2- 1,3 ton. Tidak pastinya permintaan membuat ikan pari asap setiap harinya terdapat sisa yang tidak terjual. Hal ini berpengaruh terhadap pendapatan yang diterima oleh KSU Asap Indah tidak maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan perhitungan nilai tambah terhadap produk sisa penjualan ikan pari asap menjadi ikan pari asap frozen dan melakukan perencanaan analisis strategi dalam perluasan pasar terhadap penjualan produk ikan pari asap KSU Asap Indah. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah Nilai Tambah (Value Added) Hayami dan Analisis SWOT. Hasil dari penelitian ini yaitu nilai tambah yang didapatkan dari hasil pengolahan ikan pari asap sisa tidak terjual menjadi produk frozen food didapatkan nilai tambah sebesar Rp. 58.300. perencanaan strategi perluasan pasar dilakukan dengan menggunakan matriks SWOT. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah pengolahan ikan pari asap sisa menjadi produk frozen food merupakan solusi yang tepat, selain dapat memperpanjang umur simpan juga dapat memberikan pendapatan maksimal yang diterima oleh KSU Asap Indah. Keyword: Hayami, SWOT, Ikan, frozen food, Kabupaten Demak

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 21 Sep 2022 02:55
Last Modified: 21 Sep 2022 02:55
URI: http://eprint.ulbi.ac.id/id/eprint/1546

Actions (login required)

View Item View Item